14 Tips Sehat Buat Driver OJOL (GRAB,GOJEK,& dll ) Di Tengah Pandemi Covid-19 & Musim Hujan

OTOSPEEDMAGZ.COM – Siapa diantara sobat semua yang bekerja sebagai pengemudi Online seperti GRAB & GOJEK?,tentunya sangat membutuhkan sekali kondisi kendaraan yang prima.Namun tidak hanya kendaraan saja yang membutuhkan performa prima,kondisi kesehatan sobat sebagai driver online juga harus optimal kan?.Apalagi memasuki musim penghujan dan sekarang masih masa pandemi Corona / Covid-19. Sebetulnya menerapkan hidup sehat tidak akan berat,asalkan sobat mempunyai kemauan kuat dan tetap konsisten.Mulailah dari hal-hal yang kecil atau ringan terlebih dahulu hingga nantinya akan terbiasa selalu menjalankan cara hidup sehat.(Sumber foto : pixabay.com )

tips sehat-jaga kesehatan-grab-gojek-musim hujan-pandemi -corona-covid-19

Kondisi tubuh yang sehat dan prima juga sangat menentukan sekali saat sobat beraktifitas menjadi driver online.Oleh karenanya tidak hanya merawat kendaraan saja,menjaga kesehatan tubuh sebagai pengendara juga sama pentingnya.Mengingat jika pekerjaan sebagai OJOL baik GRAB & GOJEK mempunyai aktivitas yang cukup banyak dari pengiriman barang,pesan antar makanan,hingga harus mengantar penumpang jarak jauh dengan kondisi jalan dan cuaca yang tidak menentu.

Memang tanpa disadari dengan berkembangnya teknologi dan hadirnya layanan ojek online ini dapat memberikan berbagai manfaat bagi masyarakat.Oleh karenanya,jika sobat mempunyai pekerjaan sebagai driver GRAB atau GOJEK ataupun Ojek Online lainya harus bisa menjaga kondisi badan.Untuk itu kali ini kita akan berbagi tips cara jaga kesehatan agar tubuh tetap prima saat berkendara dimusim hujan dan masa pandemic Covid-19.


Berikut 14 Tips Badan Sehat & Kuat Buat Driver GRAB,GOJEK & OJEK ONLINE Di Tengah Pandemi Covid-19 & Musim Hujan,simak ulasanya .

1.Minum Air Yang Cukup

Untuk menghindari dehidrasi dan juga melancarkan metabolism tubuh maka sobat driver harus cukup minum air putih / mineral.Karena dampak resiko terkena dehidrasi bisa mengakibatkan kehausan yang berlebih,lemas,pusing,tenggorokan kering dan sakit.Maka jagalah selalu kesehatan dengan meminum air mineral ( air putih ) setidaknya 8 gelas setiap harinya.

2.Rutin Berolahraga

Dengan sobat driver selalu berolahraga rutin,maka berat badan akan selalu stabil dan tentunya semakin membuat tubuh lebih bugar.Olah raga juga mampu mencegah resiko terkena penyakit jantung,diabetes,kanker,dan juga stroke.Usahakan berolah raga setidaknya 30 hingga 60 menit 5 X dalam satu minggu,atau jika tidak bisa setidaknya satu minggu 3 sd 4 kali.

3.Jaga Kualitas Tidur

Kurangnya tidur akan berdampak pada berkurangnya konsentrasi,kinerja hingga kewaspadaan.Padahal untuk driver OJOL seperti GRAB & GOJEK harus selalu fokus karena melintasi berbagai medan jalan dan mempunyai tanggung jawab keselamatan pada penumpang dan barangnya.Maka jagalah kuantintas dan kualitas tidur sobat driver agar tetap sehat dan bugar saat memulai aktivitas sebagai OJOL kembali.

4.Selalu Cuci Tangan Menggunakan Sabun

Sebagai pekerja yang berjibaku dengan banyak orang hingga barang serta melintasi berbagai tempat,maka sobat driver lebih beresiko terkena banyak kuman.Dengan banyaknya kuman pada tubuh kita,maka kita akan rawan terkena penyakit yang masuk kedalam tubuh kita.

Untuk menghindari dan mencegah kuman ( apalagi kita dalam masa pandemic Covid-19 ),kita harus selalu menjaga kebersihan tangan dan badan.Lakukanlah cuci tangan secara rutin dengan menggunakan sabun serta menggunakan air mengalir.Area yang harus dibersihkan pada tangan meliputi telapak tangan,sela-sela jari,kuku,hingga punggung tangan setidaknya dilakukan selama 20 detik.

5.Konsumsi Sayur & Buah Segar

makanan sehat-buah dan sayur-makanan bergizi
Sumber foto : pixabay.com

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi seimbang dalam tubuh maka setidaknya kita harus mengkonsumsi sayur dan buah fresh.Karena sayur dan buah mempunyai kandungan serat,vitamin,mineral hingga zat antioksidan yang sangat diperlukan tubuh.Dengan memakan banyak buah dan sayur maka tubuh sobat driver akan lebih segar dan menguatkan imun tubuh.

6.Jaga Berat Badan Ideal

Dengan adanya kelebihan berat badan pada tubuh sobat driver,maka akan beresiko rentan terkena penyakit dan tentunya akan kurang sigap dalam berkerja sebagai pengendara driver online.Berat badan ideal juga akan semakin membuat tubuh terasa nyaman dan fit selalu.

7.Kurangi Minuman berSoda

Memang memimum berenergi dan minuman softdrink atau minuman ringan sangat nikmat dan mampu menambah vitalitas tubuh.Namun dibalik itu sobat akan lebih rentan terkena diabetes dan dalam jangka lama akan membahayakan jantung dan saraf ( untuk minuman berenergi ).Pasalnya yang seharunsya tubuh harus beristirahat,sobat driver akan selalu bisa terjaga tanpa menghiraukan rasa lelah.

Maka batasilah untuk meminum seperti soft drink dan minuman berenergi agar tubuh selalu fit dan sehat.Sehingga akan terhindar penyakit baik jangka pendek dan jangka panjang.

8.Kurangi Junk Food

junk food-makanan cepat saji-burger
Sumber foto : pixabay.com

Junk Food merupakan makanan yang mempunyai kandungan rendah nutrisi & protein serta kurang akan serat dalam makanan.Junk Food juga dibuat dengan bahan yang kaya akan gula tambahan,lemak jenuh dan bahan-bahan tidak sehat untuk tubuh.Dengan bahan yang rendah gizi itulah yang semakin membuat sobat jika sudah memakan akan selalu ketagihan.

Padahal Junk Food akan mengganggu kesehatan badan yang akan membuat performa tubuh semakin terpuruk,maka hindarilah Junk Food.

9.Kontrol Stress

Tidak ada diantara kita yang bisa terhindar dari namanya stress.Dengan tingkat stress yang berlebih juga akan meningkatkan jumlah kadar kortisol serta bisa mengganggu proses metabolisme tubuh.Dengan kondisi stress yang tinggi,maka sobat driver juga akan rentan terkena penyakit.

Maka cobalah untuk selalu mengontrol sress dan kelola agar tidak berlebih.Hal ini bisa sobat driver lakukan dengan cara berjalan-jalan di alam kaya oksigen,olah raga rutin,lakukan meditasi,praktikan teknik pernapasan,hingga berkumpulah dengan teman-teman dekat untuk saling canda dan sharing hal yang bisa melegakan pikiran.

10.Jauhi Alkohol & Rokok

Dengan sobat driver merokok,maka sobat sudah membuat kerugian bagi diri sendiri dan orang lain disekitarnya.Pasalnya rokok bisa merusak paru-paru hingga organ tubuh lainya ( seperti kanker,jantung,hingga penyakit serius ).Begitu juga dengan orang lain disekitaran sobat yang sebagai perokok pasif akan mempunyai resiko yang sama bahayanya.Sama halnya resiko buat sobat yang suka mengkonsumsi Alkohol.

11.Selalu Bawa Jas Hujan

Sebagai driver OJOL GRAB & GOJEK,untuk menerima orderan penumpang dan barang tentunya tidak melihat kondisi musim dan cuaca ( baik panas dan hujan ).Karena bulan-bulan ini adalah musim penghujan,maka sebaiknya selalu bawa jas hujan lengkap.Setidaknya akan mengurangi tubuh terkena air hujan yang bisa menyebabkan masuk angina tau turunnya performa tubuh.

12.Selalu Gunakan Masker & Sarung Tangan

face-mask-memakai masker dengan benar-dan-sarung tangan
Sumber foto : pixabay.com

Baik saat Pandemi Covid-19 ataupun tidak,bagi pengendara atau driver GRAB / GOJEK sepeda motor sangat dianjurkan sekali memakai masker.Selain bisa memfilter udara kotor yang masuk ke hidung juga akan meminimalisir masuknya virus atau penyakit lewat hidung dan mulut.

Pakailah masker dengan benar dan tepat yakni untuk warna hijau atau biru berada di sisi luar,sedangkan untuk sisi dalam yang menempel pada kulit hidung warna putih.Dan jangan lupa untuk memakai sarung tangan agar dalam berkendara tangan tetap nyaman dan aman.

13.Jaga Kuantitas Makanan

Jangan makan dengan porsi yang berlebih,namun makanlah sesuai kebutuhan gizi dan berat badan yang ideal.Dengan menjaga porsi makan yang tidak berlebih tentunya sobat driver tidak akan rentan terkena obesitas.Hal ini juga akan menjaga sistem pencernaan tubuh tetap sehat ( pencernaan tubuh tidak banyak mencerna makanan yang berlebih dalam satu waktu).

14.Selalu Berpikiran Positif (Positive Thinking)

Dengan kita selalu berpikir positif dan gembira,tentunya akan meningkatkan imun kekebalan tubuh dan menghindarkan dari pikiran strees atau depresi.Dengan kita berpikir positif maka jiwa kita juga akan diselimuti energi positif,sebaliknya jika kita banyak berpikiran negatif maka kita juga akan diselimuti energy buruk.


Itulah beberapa tips buat sobat semua yang khususnya menjadi driver OJOL baik GRAB,GOJEK atau lainya,karena memang saat ini kita telah dihadapkan dengan pandemi yang panjang yang juga belum usai yakni Covid-19 / Corona dan tentunya sekarang telah dibarengi dengan musim penghujan.Maka kita harus selalu menjaga badan dengan melakukan beberapa tips diatas,semoga bermanfaat.

Sumber referensi : hypermart.co.id,oto.detik.com, rumahsakitislam.com & beberapa sumber lainya.

Belum ada Komentar untuk "14 Tips Sehat Buat Driver OJOL (GRAB,GOJEK,& dll ) Di Tengah Pandemi Covid-19 & Musim Hujan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel TEXT

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel