Satuan Tenaga dalam kW, PS, PK, DK, HP ,dan RPM di Dunia Otomotif

OTOSPEEDMAGZ.COM - Banyak orang sebelum membeli unit kendaraan pastinya akan mencari tahu sedetail dan sebanyak mungkin tentang informasi spesifikasi kendaraan yang akan di pinangnya.Tapi banyak factor yang mempengaruhi besar tenaga atau torsi  yang dikeluarkan oleh kendaraan.

satuan tenaga mesin


Maka kawan jangan salah jika membaca spesifikasi kendaraan yang tertera di dalm brosur ataupun refensi data dari sebuah sumber.Akan bernilai berbeda jika membandingkan besaran tenaga dalam 2 unit yang berbeda dengan kode yang berbeda pula.Misalkan nilai dengan satuan PS dan HP.
Agar kawan tidak salah perhitungan kali ini OTOSPEEDMAGZ akan berbagi beberapa keterangan satuan tenaga yang digunakan dalam data spesifikasi kendaraan.

Berikut Satuan Tenaga dalam kW, PS, PK, DK, HP ,dan RPM di Dunia Otomotif :

1. HP / Horsepower
Satuan HP /  Horsepower  ini sebenarnya digunakan untuk mengukur tenaga mesin uap dengan  seekor kuda dalam kemampuan menariknya.Setelah itu satuan ini telah diterpkan sebagai satuan untuk ukuran daya yang bisa diberikan piston,turbin ataupun motor listrik,dll.
Untuk rumus hitunganya yakni, 1 HP setara dengan  745.7 watt.

2. kW / Kilowatt
Untuk rumus hitunganya yakni 1 kW yang setara dengan 1,34 HP.

3. DK / Daya Kuda
Satuan yang sering kita dengar ini terjemahan dari Horse Power

4. PS / Pferdestarke
Singkatan ini diambil dari bahasa Jerman yakni Pferdestarke yang diartikan kuat kuda.Satuan ini mejadi nilai paling tinggi disbanding dengan HP, DK, dan kW.
Dengan rumus hitunganya yakni
1 PS setara 0.986320070619514 HP  maka  1 HP setara 1.01386966542402 PS.

5. PK / Paardenkracht
Kalo satuan yang ini berasal dari  Bahasa Belanda yakni Paardenkracht sama dengan Daya Kuda / Horse Power.
Rumus perhitungan PK setara dengan PS ,PK disini bukan nilai dari PK AC pedingin ruangan yaa,karna akan berbeda lagi nilainya.

6. BHP / Brake Horse Power
Nilai BHP merupakan satuan dengan niali terendah atau terkecil jika dibanding dengan satuan lainya,Hal ini dikarenakan untuk BHP nilai satuanya diambil langsung di poros engkol atau crankshaft yang memang ini merupakan nilai tenaga murni dari suatu mesin,berbeda dengan satuan lainya yang di ambil dari dari ukuran putaran roda yang masih adanya loss power karena gesekan dari girboks transmisi atau ban dll..

Satuan PK dan PS banyak digunakan di Negara Eropa,sedangkan untuk satuan kW, HP, ataupun BHP banyak digunakan di Negara Inggris ataupun Negara Amerika.
Untuk satuan PS ini memang banyak digunakan oleh suatu pabrikan dikarenakan mempunyai nilai yang lebih besar dari satuan lainya.

7.RPM / revolutions per minute.
Satuan ini digunakan untuk mengukur kecepatan putaran terhadap sumbu sebuah roda per menit.
Contohnya jika  kendaraan mobil atau motor mempunyai nilai 1 rpm maka mempunyai 1 siklus perputaran di poros engkol atau crankshaft.

Seperti di tachometer , biasanya akan ditambahkan simbol x1000 berarti jika jarum menunjuk ke angka 1 maka perputaran crankshaft selama 1 menit adalah sebanyak 1000 kali.
Contoh lagi jika nilainya 19.000 rpm, maka bila dikonvers kedalam satu detik,maka crankshaft sudah berputar 316,66 kali

Semoga artikel ini bisa memberikan informasibermanfaat bagi kawan-kawan yang suka membaca spesifikasi sebuah mesin .Baik untuk membeli sebuah kendaraan ataupun menghitung  ataupun membandingkan performa kendaraan yang berbeda spesifikasi.

Belum ada Komentar untuk "Satuan Tenaga dalam kW, PS, PK, DK, HP ,dan RPM di Dunia Otomotif"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel TEXT

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel